Jakarta - Atlet wushu andalan Sasana Wushu Rajawali Sakti Jakarta Utara, Josh Tiesto Tanto dan Allysa Amelia kawinkan medali emas nomor Nan Gun Junior B putra dan putri pada Virtual Wushu Championships khusus Taolu yang digelar Rabu (14/10/2020). Virtual Wushu Championships 2020
Tampil di Sekolah Pa Hoa Tangerang, Banten, Josh Tiesto yang turun di Nan Gun Junior B Putra tampil begitu sempurna. Dia meraih gelar juara setelah mengantongi 9,11 poin. Medali perak direbut Muhammad Naufal Aryasatya Ardhani (Wushu Garuda Jember) dengan 8,98 poin dan medali perunggu milik Richard Albert Gunawan (Rajawali Sakti Jakarta Utara) dengan 8,95 poin.
“Saya bangga bisa menyumbangkan medali bagi Rajawali Sakti. Ini merupakan hasil kerja keras dan bimbingan pelatih. Terima kasih atas dukungan teman-teman,” kata Josh Tiesto Tanto yang lahir di Jakarta, 10 Februari 2016.
Sukses Josh dilengkapi Allysa Amelia yang juga bernaung di Rajawali Sakti Jakarta Utara. Remaja kelahiran Jakarta, 20 September 2006 yang tampil cukup memukau ini meraih emas nomor Nan Gun Junior B Putri dengan meraih 8,98 poin.
Medali perak direbut Aqila Ghaida (Wushu Lima Benua Malang) dengan 8,93 poin dan Angelina Michele (Yesanis Surabaya) dengan 8,91 poin.
“Saya senang dan bangga bisa meraih emas. Rasanya puas karena saya melakukan persiapan selama dua bulan menjelang Virtual Wushu Championships 2020. Mudah-mudahan saya bisa kembali menyumbangkan emas dari nomor Nan Dao nanti,” kata Allysa Amelia.
Dengan hasil tambahan 2 emas pada even vitual pertama yang digelar PB WI dan didukung Kemenpora itu, Rajawali Sakti Jakarta Utara tetap memimpin klasemen sementara dengan mengoleksi 7 emas, 3 perak, dan 4 perunggu.
Posisi kedua ditempati Yesamos Surabaya dengan 5 emas, 6 perak dan 3 perunggu disusul Bandung Taiji Sport di tempat ketiga dengan 3 emas, 4 perak, dan 1 perunggu dan Wushu Garuda Jember yang meraih 3 emas, 3 perak, dan 4 perunggu menempati posisi keempat.
Meski memimpin perolehan medali sementara Virtual Wushu Championships 2020 sampai hari keempat, kata Herman Wijaya yang juga pelatih Rajawali Sakti, tidak gampang untuk merebut gelar juara umum sekaligus meraih Piala Ketua Umum PB WI, Airlangga Hartarto.
“Tidak gampang merebut gelar juara umum karena atlet-atlet dari sasana lain juga tampil cukup bagus.
Virtual Wushu Championships 2020: Josh Tiesto dan Allysa Kawinkan Emas Nomor Nan Gun